USG Otot Sendi: Menjamin Ketepatan Diagnosa

USG Otot Sendi: Menjamin Ketepatan Diagnosa serta Akurasi dan Keamanan Injeksi

USG (ultrasonography) saat ini bukan hanya untuk melihat janin dalam rahim ibu atau melihat kelainan organ di dalam perut. Dalam bidang muskuloskeletal (otot-sendi-tulang), USG digunakan untuk mendiagnosa penyakit dan membantu ketepatan melakukan injeksi.

USG otot sendi dapat membantu menentukan diagnosis pada area tubuh yang sulit ditentukan penyebab pastinya hanya dengan pemeriksaan fisik. Otot, tendo dan ligamen yang robek tampak jelas seberapa berat robekannya. Cairan pada kantung sendi dan bursa dapat terlihat, seberapa banyak dan apakah ada radang didalamnya.

Dengan USG, kita dapat memeriksa jaringan lunak otot-sendi sambil digerakkan, yang tidak bisa dilakukan dengan pemeriksaan MRI (magnetic resonance imaging). Selain itu, USG jauh lebih murah daripada MRI, serta tidak menimbulkan bahaya radiasi sesering apapun USG dilakukan.

Pada tindakan intervensi atau injeksi, USG membantu ketepatan injeksi. Dengan USG otot sendi, gerakan jarum suntik di dalam tubuh dapat terlihat, juga terlihat organ yang dituju serta organ yang harus dihindari seperti pembuluh darah atau saraf. Pada injeksi bahu dan lutut, ketepatan injeksi yang hanya sekitar 60% tanpa bantuan USG meningkat tajam menjadi hampir 100% dengan USG.

Jika anda mengalami nyeri & masalah otot-sendi, atau cedera olahraga, periksakan pada dokter yang tepat. Diagnosa yang tepat dengan bantuan USG menentukan keberhasilan terapi. Jika perlu injeksi atau terapi regeneratif, akan dilakukan dengan panduan USG untuk menjamin akurasi dan keamanan.

Klik Book an appointment For Klinik Halmahera jika anda ingin konsultasi dan mendapatkan layanan USG oleh dokter spesialis kedokteran fisik & rehabilitasi kami.

Related Posts

Open chat
Hello
Klik tombol dibawah untuk chat dengan Front office kami